is-rol-1_1-00is-pilihan-1_5-00 Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image isrofatul hidayati

Program Guru Belajar Kemdikbudristek sebagai Sarana Peningkatan Kompetensi Guru di Masa Pandemi

Guru Menulis | 2021-10-10 07:02:34

Pendahuluan

Efek keberadaan Virus Corona yang menyebar di Indonesia sejak awal tahun 2020 telah merambah di berbagai aspek kehidupan mulai dari segi kesehatan, ekonomi, keagamaan, sosial, maupun dunia pendidikan juga terkena dampaknya. Dalam kondisi demikian, pendidikan harus tetap berjalan dengan berbagai upaya dan terobosan yang harus dilakukan sebagai konsekuensi keadaan darurat. Peningkatan kompetensi guru juga perlu diupayakan agar dapat melaksanakan pembelajaran selama masa pendemi COVID-19 secara efektif dan bermakna.

Program Guru Belajar

Sebelum adanya pandemi Covid-19, guru dapat meningkatkan kompetensi melalui Diklat, Workshop, maupun Bimtek yang diselenggarakan secara tatap muka. Dengan kondisi saat ini, semua kegiatan yang dilakukan secara tatap muka sangat dibatasi untuk pencegahan penyebaran virus Corona. Menyikapi hal tersebut, Kemdikbudristek meluncurkan Program Guru Belajar. Program guru belajar adalah salah satu cara agar guru dapat meningkatkan kompetensi yang dimiliki, mengevaluasi diri serta mengembangkan diri secara mandiri dan berkelanjutan. Pembelajaran pada Program Guru Belajar merupakan upaya untuk mendorong perbaikan dalam meningkatkan mutu pembelajaran. Program Guru Belajar bersifat:

1. Lebih fleksibel; guru bisa mengatur sendiri waktu belajar sesuai kesibukan masing-masing

2. Lebih mudah; guru lebih mudah mempelajari konten pembelajaran yang telah dipecah menjadi unit belajar yang lebih kecil.

3. Lebih menantang; guru bisa memilih tantangan yang sesuai dengan kemampuannya.

4. Lebih kolaboratif; guru bisa belajar bersama dengan rekan guru yang lain untuk menyelesaikan program.

Program guru belajar diperuntukkan bagi guru mulai jenjang TK, SD, SMP, SMA/SMK bahkan Kepala Sekolah bisa mengikuti program guru belajar untuk seri tertentu. Program guru belajar bisa diikuti oleh guru yang telah mempunyai akun SIMPKB. Guru dapat mengikuti program ini dengan cara mengakses website www.gurubelajar.kemdikbud.go.id. Guru yang mampu menyelesaikan program hingga tuntas akan mendapatkan sertifikat dari Kemdikbudristek.

Sejak diluncurkan di tahun 2020 pada awal pandemi Covid-19, Program Guru Belajar sudah diluncurkan sebanyak 9 seri, yaitu:

1. Seri masa Pandemi Covid-19

Program ini dirancang untuk membantu sebanyak mungkin guru dalam melakukan pembelajaran jarak jauh yang sesuai dengan kondisi khusus, seperti masa pandemi COVID-19, dengan tetap memberikan pembekalan dasar yang bermakna bagi siswa untuk melakukan merdeka belajar.

2. Seri Pendidikan Keterampilan Hidup

Program ini dirancang bagi guru SMP dan SMA/SMK dengan tujuan agar guru mampu membantu dan membekali para peserta didik dengan keterampilan abad ke-21 (seperti pemecahan masalah, kreativitas dan komunikasi) dan agar mereka memperoleh pengetahuan komprehensif tentang berbagai topik penting (seperti kesetaraan gender, keamanan menggunakan internet, dan perundungan/ bullying) yang bermanfaat untuk masa depan mereka termasuk mengembangkan kemampuan belajar dan menggali potensi diri.

3. Seri Asesmen Kompetensi Minimum

Program ini di rancang untuk membantu para guru dan kepala sekolah dalam memahami tujuan, konsep dan bentuk pelaksanaan Asesmen Nasional serta dapat menganalisis contoh asesmen literasi membaca dan numerasi pada asesmen kompetensi minimum.

4. Seri Pendidikan Insklusif

Program ini dirancang untuk meningkatkan pengetahuan guru tentang konsep keberagaman peserta didik, konsep dasar pendidikan inklusif, dan sistem layanan pembelajaran bagi peserta didik berkebutuhan khusus.

5. Seri Panduan Pembelajaran Tahun Ajaran 2021/2022

Program ini merupakan upaya membantu guru dan satuan pendidikan dalam menyelenggarakan pembelajaran di masa pandemi COVID-19 pada tahun ajaran 2021/2022 serta meningkatkan kompetensi guru dalam merancang pembelajaran campuran (yang melibatkan PTM Terbatas dan PJJ) serta pembelajaran jarak jauh secara penuh.

6. Seri Belajar Mandiri Calon Pendaftar Guru PPPK

Program ini dirancang sebagai solusi untuk meningkatkan kompetensi pedagogik dan profesionalisme dengan menyediakan fasilitas untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan serta latihan soal-soal sebagai bekal dalam mengikuti seleksi guru Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

7. Seri PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini)

Program ini dirancang untuk peningkatan kompetensi profesional dan berbagai macam kemampuan teknis GTK PAUD seputar cara mengajar dan menstimulasi perkembangan Anak Usia Dini secara Holistik dan Integratif.

8. Seri Pengelolaan Pembelajaran di Sekolah Inklusif

Program ini dirancang untuk menjawab tantangan guru di SPPI agar mampu mengelola pembelajaran di kelasnya masing-masing secara efektif.

9. Seri Semangat Guru : Kemampuan dalam Adaptasi Teknologi

Program ini untuk meningkatkan kompetensi kemampuan nonteknis sebagai pendukung penggunaan teknologi dalam kegaiatan belajar mengajar.

Penutup

Dengan adanya Program Guru Belajar yang diselenggarakan oleh Kemdikbudristekdiharapkan guru secara mandiri mengikutinya sehingga dapat meningkatkan kompetensi yang akan bermanfaat sebagai bekal dalam mengajar peserta didik terutama dalam masa pandemi ini. Program Guru Belajar merupakan salah satu dari bagian program merdeka belajar yang dicanangkan oleh Kemdikdudristek dengan harapan guru mampu menciptakan pembelajaran yang bermakna bagi peserta didik sehingga memiliki bekal yang bermanfaat untuk masa depannya.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image

Ikuti Berita Republika Lainnya